Posts

Showing posts from February, 2025

cara beternak burung puyuh lanpa lahan luas-X ATU2

Image
 Cara Ternak Burung Puyuh Tanpa Lahan Luas 1. Siapkan Kandang Ternak burung puyuh bisa Anda bangun di rumah sendiri tanpa perlu lahan luas. Anda hanya perlu mempersiapkan kandang atau media hidup untuk perkembangbiakan dari telur hingga dewasa. Buat kandang puyuh dengan desain rak bersusun menggunakan material kayu atau baja ringan. Suhu kandang perlu dijaga stabil antara 20-25° C, oleh karenanya Anda perlu menyiapkan sistem penerangan memadai dengan lampu pijar 60 W untuk pagi dan malam hari. Adapun perlu perlu disiapkan beberapa kandang untuk fungsi berbeda, mulai dari pembibitan, indukan, anakan, dan perkembangan anakan. 2. Pembibitan Burung Puyuh Jika kandang sudah siap, selanjutnya pilih indukan berkualitas agar menghasilkan bibit puyuh yang bermutu. Seekor burung puyuh betina siap indukan mulai usia 50 hari. Ada beberapa ciri burung puyuh bermutu tinggi yang bisa Anda perhatikan saat memilih bibit puyuh/DOQ indukan kualitas tinggi: Tubuh sehat dan sempurna tidak ada bagian ca...